Permasalahan Pengangguran di Indonesia







Pengertian Pengangguran
Adalah orang yang sudah cukup usia untuk bekerja namun belum bekerja, sedang mencari kerja, sedang mempersiapkan suatu usaha/sudah memiliki perkejaan tetapi belum memulai bekerja.
Sebab-sebab penganguran
Pengangguran terjadi disebabkan beberapa hal sebagai berikut
1.      Terjadinya PHK
2.      Adanya kemajuan teknologi
3.      Menurunnya permintaan pekerjaaan
4.      Kurangnya skill dan pengetahuan yang dimiliki
5.      Terbatas jumlah lapangan pekerjaan
6.      Rendahnya upah yang diberikan
7.      kelemahan dalam pasar tenaga kerja
8.      persebaran tenaga kerja yang tidak merata
jenis-jenis pengangguran
a.       jenis pengangguran menurut lama waktu kerja
dibagi kedalam 3 kelompok yaitu:
1.      pengangguran terbuka adalah situasi dimana orang sama sekali tidak bekerja dan berusaha mencari pekerjaan. Hal ini disebabkan tidak tersedianya lapangan pekerjaan, tidak cocoknya antara kesempatan kerja dengan latarbelakang pendidikan.
2.      setengah menganggur (under umployment) adalah situasi dimana orang bekerja, tetapi tetapi tenaganya kuarang termanfaatkan diukur dari curahan jam kerja, produktivitas kerja dan penghasilan yang diperoleh
3.      penganguran terselubung ( disguised unemployment) adalah orang atau tenaga kerja yang bekerja secara optomal hal ini disebabkan adanya ketidaksesuaian antara pekrjaan dan bakat yang dimiliki/ terlalu banyak tenaga kerja yang dipakai untuk suatu pekerjaan sehingga melebihi optimalnya.
b.        Jenis pengangguran menurut penyebabnya
Terdiri dari;
1.      Pengangguran teknologi
Adalah pengangguran yang disebabkan oleh pengguanaan mesin contoh dalam pembuatan roti. Yang biasanya hanya di kerjakan secara manual oleh manusia. Sekarang dengan menggunakan mesin yang canggih tenaga manusia tidak begitu diperlukan lagi sehingga berdampak pada pengangguran.
2.      Pengangguran deflasioner
Adalah pengangguran yang disebabkan kurangnya lowongan kerja untuk menampung  pencari kerja
3.      Penganguran musiman
Penganguran yang disebabkan karna danya pergantian musim contoh pada musim hujan petani karet tidak dapat bekerja memotong karet untuk mengambil getahnya.
4.      Pengangguran friksional
Adalah pengangguran yang terjadi karena kesulitan dalam mempertemukan pemberi kerja dan pelamar kerja. 
5.      Pengangguran konjungtur/siklis
Pengangguran yang berkaitan dengan turunnya perekonomian negara
6.      Pengangguran struktural
Adalah pengangguran yang terjadi akibat perubahan struktural kegiatan ekonomi.