Manfaat Seledri Untuk Kesehatan








Manfaat Seledri Untuk Kesehatan
Seledri merupakan salah satu tumbuhan yang serbaguna, selain untuk bumbu masakan  jga bermanfaat untuk kesehatan. Kandungan utama seledri adalah butilftalida dan butilidftalida sebagai pembawa aroma utama. Terdapat juga sejumlah flavonoid seperti graveobiosid A (1-2%)dan B (0,1 – 0,7%), serta senyawa golongan fenol. Komponen lainnya adalah apiin, isokuersitrin, furanokumarin, serta isoimperatorin. Kandungan asam lemak utama dalah asam petroselin (40-60%). Daun dan tangkai daun seledri mengandung steroid seperti stigmasterol dan sitosterol. Sedangkan kandungan gizi yang terdapat pada saledri berupa Kalori, protein,  KalsiumLemak, Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C Hidrat Arang, Fosfor, Zat Besi. Berikut manfaat seledri untuk kesehatan:
1.      Tekanan darah tinggi
Sediakan 100g seledri kemudian cuci dengan air bersih.  Tumbuk sampai halus dan masukan kedalam 1 gelas air, kemudian rebus air ramuan daun seledri tersebut Biarkan sampai dingin, selanjutnya bagi menjadi dua Minum ramuan tersebut dua kali sehari pagi dan sore
2.     Obat batuk
Sediakan seledri (lengkap dengan batang dan akarnya) lalu di potong-potong seledri tersebut, kemudian seledri yang sudah dipotong-potong tersebut direbus dengan 3 gelas air, tunggu sampai mendidih lalu saring airnya dan biarkan sampai dingin lalu Tambahkan madu lebah secukupnya jika sudah selesai Bagi menjadi dua bagian dan minum dua kali sehari pagi dan petang
3.      Sebagai antioksidan
Seledri mengandung antioksidan jenis luteolin dan flavonoid yang membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh. Luteloin juga berguna meningkatkan metabolisme tubuh.

4.      Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Seledri mengandung vitamin A dan vitamin C yang mampu menjaga sistem kekebalan tubuh. Vitamin C dapat melindungi otot dan jaringan ikat untuk menjaga kesehatan kulit dan melawan penyakit.
5.      Melindungi Jantung
Tubuh kita menghasilkan asam amino yang disebut homosistein yang dapat mengganggu fungsi normal pembuluh darah dan menyebabkan penyakit kardiovaskular. Seledri mengandung Vitamin B9 atau folat, yang dapat mengubah asam amino menjadi molekul sederhana sehingga melindungi Anda dari serangan jantung, stroke, dan penyakit kardiovaskular lainnya.